For the first time in World of Wilhan..
Selamat datang di Black in News..
Terinspirasi dari Djarum Black telah yang membuat berbagi inovasi yang sangat bermanfaat melalui Black in News.
Jangan bingung jika sekarang teman anda mengajak ke warnet bukan untuk membuka situs jejaring sosial tetapi malah membuka blog. Mengapa demikian? hal ini dikarenakan blog dapat menjadi suatu fasilitas yang multi fungsi; diantaranya untuk mencari teman atau pasangan, curhat, menuangkan pikiran / informasi kepada publik, membentuk komunitas, media pembelajaran, bahkan sampai mencari uang dapat dilakukan di dalam blog.
Mungkin diantara kita masih ada beberapa yang belum mengetahui apa itu blog? Blog yang merupakan singkatan dari "web blog" merupakan suatu bentuk aplikasi web dimana seseorang dapat mempublikasi / mengutarakan kepada dunia tentang apa yang ia inginkan. Blog pertama kali dipopulerkan oleh PyraLab melalui blogger.com yang kemudian pada tahun 2002 berpindah tangan ke Google.
Tidak ada yang sulit untuk menjadi seorang blogger (blogger= biasa digunakan untuk orang yang mempunyai blog), karena sekarang panduan dalam membuat dan menggunakan blog sudah banyak yang support penggunaan Bahasa Indonesia. Jika masih ragu, sekarang juga sudah banyak blog-blog buatan lokal yang tak kalah populer dengan blog-blog kelas dunia.
Jadi sekarang tidak ada alasan lagi untuk tidak mencoba menjadikan blogging sebagai lifestyle kita sekarang. Tunjukan pada dunia bahwa kita sebagai bangsa Indonesia juga dapat menuangkan pikiran untuk dunia yang lebih baik.
Ayo buat blog'mu sendiri..
Sekian info Black in News kali ini.. Stay tuned with Djarum Black.. and Have a nice day..
Categories: